Tiga Inovasi Mahasiswa ITPLN Ideathon Bizincubate, Siap Dikomersialkan

  • Comments: 0
  • Posted by: Humas

 

Tiga tim pemenag Ideathon Bizincubate PT PLN (Persero), ITPLN dan mitra Namaka.di. Dok. Istimewa
Tiga tim pemenang Ideathon Bizincubate PT PLN (Persero), ITPLN dan mitra Namaka.di. Dok. Istimewa

Jakarta, ITPLN News (21/12/2023)  –Penyelenggaraan inovasi dan karya mahasiswa Institut Teknologi PLN (ITPLN) yang disupport penuh oleh PT PLN (Persero) melalui PLN Divisi Pengembangan Bisnis Korporat dan Inovasi (BKI) yakni Ideathon Bizincubate menghasilkan tiga karya mahasiswa terbaik yang layak untuk dikomersialiasikan.

Di mana sepanjang tahun 2023 ini, mahasiswa ITPLN dengan didampingi oleh dosen berlomba untuk menciptakan inovasi dan karya terbaik di bidang energi dan kelistrikan.

Kegiatan tersebut dikemas dalam Cermony and Demo Day ITPLN Ideathon Bizincubate (Smart Green Business Innovation), dan dihadiri oleh Executive Vice President PLN Div BKI Sapto Aji Nugroho, Vice President PLN BKI Tri Hardimasyar, Wakil Rektor III ITPLN Ir. Ishvandono Yunaini A. MM., Warek IV ITPLN Dr. Ir. Pawenary M.T., MPM., IPU., ASEAN Eng., pihak Nakama.id dan para mahasiswa peserta Ideathon Bizincubate, berlangsung di Kampus ITPLN Duri Kosambi Jakarta, Kamis, (21/12/2023).

EVP PLN Div BKI Sapto Aji menyampaikan dirinya sangat senang sekali ketika mendapat undangan dari ITPLN karena berbicara tentang startup. Dijelaskan olehnya startup ini merupakan dunia baru baginya. “Kebenaran saya juga bertanggung jawab terhadap bisnis development-nya PLN. Tentu yang saya bicarakan selama ini nilai project yang nilainya sangat fantastis, ketika berkomunikasi dengan startup, saya melihat ada satu keunikan yakni dari ide-idenya,” ujar Sapto Aji.

Sapto sangat mendukung inovasi-inovasi yang dihasilkan dari anak-anak muda yang memiliki jiwa entrepreneurship. “Untuk itu tahun depan (2024) acara ini harus lebih besar dari tahun (2023). Saya sangat support, oleh karena nanti ke depan peran PLN akan lebih besar porsinya ke ITPLN,” tuturnya.

Untuk diketahui, sebagaimana yang disampaikan oleh Direktur Legal dan Manajemen Human Capital PT PLN Yusuf Didi Setiarto bahwa ITPLN merupakan anak kandung PLN. Sehingga  ITPLN mendapatkan keistimewaan yang sangat luar biasa dari perguruan tinggi lainnya. Meski begitu, ITPLN tidak melulu harus di “Suapi” oleh orang tua, melainkan harus dapat memberikan lulusan yang terbaik sejalan dengan visinya.

Sementara itu, Warek IV ITPLN Dr. Pawenary mengatakan bahwa inovasi yang telah dijalankan oleh mahasiswa semuanya adalah yang terbaik dan layak untuk dikembangkan. “Sepanjang tahun 2023 ini, kami membuat sebanyak tujuh karya inovasi mahasiswa yang diperlombakan dan pada akhirnya nanti mendapatkan pembiayaan oleh investor untuk dikomersialisasikan. Dan terpilih tiga karya mahasiswa yang terbaik,” ujarnya.

Adapun pemenang lomba karya inovasi mahasiswa tersebut yakni Pembinaan Pemula Berbasis Teknologi (PPBT), Pembinaan Lanjutan Berbasis Teknologi (PLBT).Juara 1 PLBT Tim ELANO: Udara Bersih Dengan ELANO (Electrical Arduino Monitoring Air Filter With Natural Organism).

Juara 1 PPBT Tim ECOADS: ECOADS

Juara 2 PPBT Tim Aquatic Pioneer: Desalinasi Inovatif Menggunakan Membran Nanofiltrasi Dan Reverse Electrodialysis.

Pawenary melanjutkan bahwa, ketiga karya mahasiswa tersebut sangat layak untuk dikomersialisasikan lebih lanjut.

Warek IV ITPLN Dr. Ir. Pawenary M.T., MPM., IPU., ASEAN Eng., dalam kegiatan Ideathon Bizincubate. Dok. Istimewa
Warek IV ITPLN Dr. Ir. Pawenary M.T., MPM., IPU., ASEAN Eng.,
Pemennag lomba karya inovasi Ideathon Bizincubate PT PLN (Persero) dan ITPLN. Dok. Istimewa
Pemenang lomba karya inovasi Ideathon Bizincubate PT PLN (Persero) dan ITPLN. Dok. Istimewa
Executive Vice President PLN Div BKI Sapto Aji Nugroho dalam Ideathon Bizincubate ITPLN. Dok. Istimewa
Executive Vice President PLN Div BKI Sapto Aji Nugroho dalam Ideathon Bizincubate ITPLN. Dok. Istimewa
Tiga tim pemenag Ideathon Bizincubate PT PLN (Persero), ITPLN dan mitra Namaka.di. Dok. Istimewa
Tiga tim pemenang Ideathon Bizincubate PT PLN (Persero), ITPLN dan mitra Namaka.di. Dok. Istimewa
Author: Humas