Jakarta, 6 Juni 2024 – Institut Teknologi PLN (ITPLN) melaksanakan tes akademik dan bahasa inggris untuk para calon mahasiswa baru tahun ajaran 2024/2025. Tes ini diikuti oleh 4.061 Calon mahasiswa ITPLN dari seluruh Indonesia.
Pada tahun ini tes akademik dan bahasa inggris dilaksanakan secara online dari rumah masing – masing peserta dan diawasi oleh Tim ITPLN, berbeda dengan tahun sebelumnya yang mana perserta menjalani tes di lokasi yaitu kantor – kantor PLN yang ada di seluruh Indonesia.
ITPLN menyaring talenta terbaik dari seluruh penjuru Indonesia yang akan menjadi sumber daya manusia yang unggul dalam sektor energi. Terlebih akan ada kuota 150 ikatan kerja dengan PT PLN (Persero) untuk peserta dengan hasil nilai tertinggi.
Manajer Bagian Pemasaran dan Admisi Andi Dahroni mengungkapkan karena dipersiapkan untuk menjadi pegawai PLN Grup Juga Perusahaan Besar lainnya dan oleh karena itu komitmen ITPLN untuk menjadi perguruan tinggi yang mencetak lulusan unggul dalam bidang energi. “Ada empat tahapan tes untuk calon mahasiswa yaitu, akademik dan bahasa Inggris, psikotest, kesehatan dan wawancara” katanya.
Dalam sambutannya di acara sharing session (4 Juni 2024) Executive Vice President Human Talent Development PT PLN (Persero) Dedi Budi Utomo mengungkapkan bahwa mahasiswa ITPLN yang mendapatkan ikatan kerja tahun 2023 saat ini sedang disiapkan oleh ITPLN guna menjadi talenta unggulan yang akan menjadi pegawai ITPLN di tahun 2027 nanti.
ITPLN mendapatkan dukungan penuh dari PLN dan ini adalah sebuah tantangan untuk andil bagian dalam transisi energi.