Akreditasi Prodi S1 Teknik Informatika ITPLN

  • Comments: 0
  • Posted by: Humas

Visitasi informatika

Dalam rangka reakreditasi Program Studi (Prodi) S1.Teknik Informatika dari Fakultas Telematika Energi (FTEN) ITPLN pada hari Rabu-Kamis, tanggal 9-10 November 2022, telah dilaksanakan acara akreditasi Prodi S1 Teknik Informatika.

Dalam acara tersebut, yang bertugas sebagai Tim Asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) INFOKOM adalah Prof. Ir. Suyoto, M.Sc., Ph.D dari Universitas Atmajaya Yogjakarta dan Ibu Dr. Deny Jollyta, M.Kom dari Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia, Pekan Baru.

Acara tersebut dibagi menjadi beberapa sesi, yang pertama adalah pembukaan  di ruang Pembangkit Lt. 2 yang dihadiri oleh Rektor ITPLN, Prof. Dr. Ir. Iwa Garniwa M K, MT beserta jajaran Wakil Rektor dan Manajemen ITPLN, Ibu Meilia Nur Indah Susanti, ST, M.Kom selaku Dekan FTEN, bapak Abdurrasyid, S.Kom, MMSI selaku Kepala Prodi S1 Teknik Informatika, Bapak Budi Prayitno, ST., MT selaku Sekretaris Prodi S1 TI, para kepala laboratorium FTEN beserta jajaran Dosen FTEN, tenaga kependidikan FTEN, dan bagian-bagian terkait lainnya. Dalam sambutannya, Rektor ITPLN mempresetasikan profil ITPLN dan rencana strategis kedepannya. Kemudian dalam sambutan tim Asesor, tim Asesor mendukung rencana ITPLN tersebut dan berharap dengan dilaksanakannya reakreditasi ini dapat menunjang rencana strategis tersebut.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan assesment lapangan antara Asesor LAM INFOKOM dengan Dekan FTEN dan kaprodi S.1 Teknik Informatika, lalu para asesor melakukan kunjungan ke ruangan FTEN dan Prodi, sarana penunjang perkuliahan Prodi S1 Teknik Informatika FTEN, diantaranya ruangan dosen, ruangan kelas, laboratorium praktikum, dan laboratorium sertifikasi bidang Informatika, laboratorium bahasa, kemudian ke perpustakaan dan ke pusat studi ITPLN. Acara di hari pertama diakhiri dengan review hasil Laporan Evaluasi Diri (LED) Prodi S1 Teknik Informatika di ruangan sedyatmo ITPLN.

Hari kedua Akreditasi

Pada hari kedua acara, para asesor melakukan wawancara kepada perwakilan dosen Prodi S1 Teknik Infomatika, tenaga kependidikan, alumni, dan pengguna lulusan Prodi S1 Teknik Infomatika. Setelah penandatanganan berita acara selesainya visitasi reakreditasi, acara dilanjutkan dengan sambutan dari pihak Asesor dan Rektor ITPLN. Dalam sambutannya, Prof. Iwa menyampaikan kepada segenap jajaran manajamen bahwa apapun hasilnya pasti berdampak positif ke ITPLN, “Apapun hasilnya, pasti membawa manfaat untuk kita (ITPLN), karena dengan adanya visitasi ini tentunya kita melakukan perubahan-perubahan menuju arah kebaikan.” Jelas Prof. Iwa. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada tim asesor yang telah mengevaluasi Prodi S1 Teknik Informatika sehingga dapat menjadi prodi yang lebih baik kedepannya.

Visitasi informatikaSementara itu dalam sambutan penutup, Prof. Suyoto mendorong seluruh elemen FTEN maupun ITPLN secara umum untuk sama-sama saling mendukung peningkatan akreditasi fakultas yang ada di ITPLN, “Bisa dimulai dari saling support antar sesama elemen ITPLN, mulai dari yayasan, pimpinan, dosen, dan sebagainya. Mari tingkatkan kinerja untuk peningkatan akreditasi institusi ITPLN,” ujar beliau dalam sambutannya.

Hasil dari visitasi ini akan diumumkan pada bulan Desember mendatang. Selama pelaksanaan, seluruh kegiatan Prodi S1 Teknik Informatika diperiksa dengan seksama, baik dokumen maupun praktik di lapangan. Para Asesor berkesempatan untuk mengunjungi laboratorium-laboratorium dan berinteraksi langsung dengan kepala lab., asisten lab., maupun mahasiswa yang sedang praktik. Selain itu, mereka (Asesor) juga mewawancarai secara langsung para mahasiswa, alumni, perusahaan sebagai pengguna Alumni S1 Teknik Informatika untuk mengetahui bagaimana hubungan antar prodi dengan mahasiswa.

Semoga Prodi S1 Teknik Informatika mendapatkan hasil terbaik untuk peningkatan akreditasinya.

Author: Humas